Format Supervisi Pendidikan Bidang Akademik KTSP dan K-13 Supervisi akademik merupakan upaya membantu guru-guru mengembangkan kemampuannya mencapai tujuan pembelajaran. Dengan demikian, berarti, esensi supervisi akademik itu sama sekali bukan menilai unjuk kerja guru dalam mengelola proses pembelajaran, melainkan membantu guru mengem- bangkan kemampuan profesionalismenya.
Format Supervisi Akademik KTSP dan K-13 - Glickman (1981), mendefinisikan supervisi akademik adalah serangkaian kegiatan untuk membantu guru mengembangkan kemampuannya mengelola proses pembelajaran demi pencapaian tujuan pembelajaran.  Sementara itu, Daresh (1989) menyebutkan bahwa
supervisi akademik merupakan upaya membantu guru-guru mengembangkan kemampuannya mencapai tujuan pembelajaran. Secara bahasa, kata supervisi berasal dari bahasa Inggris supervision yang berarti pengawasan (Tim, 2001 a : 84). Kata ini berasal dari dua kata super dan vision yang berarti melihat dengan teliti pekerjaan secara keseluruhan (Thaib, 2005 : 2). Sedang menurut istilah, pengertian supervisi mula-mula dimaknai secara tradisional yaitu sebagai suatu pekerjaan menginspeksi, memeriksa, dan mengawasi dengan mencari-cari kesalahan melalui cara memata-matai dalam rangka perbaikan pekerjaan yang telah diberikan.Â
Kemudian berkembang pemahaman superviisi yang bersifat ilmiah dengan ciri-ciri sebagai berikut (Sahertian, 2000 : 16-17) :
a.Sistematis, artinya supervisi dilakukan secara teratur, berencana, dan kontinyu.
b.Obyektif, artinya supervisi dilakukan berdasarkan data hasil observasi yang dilakukan sebelumnya.
c.Menggunakan instrumen yang dapat memberikan informasi sebagi umpan balik untuk dapat melakukan langkah tindak lanjut menuju perbaikan dimasa yang akan datang.
Pemaknaan arti supervisi tersebut membawa implikasi dalam pola pelaksanaan dan hubungan antara yang mensupervisi dengan yang disupervisi, pengertian tradisional menganggap bahwa sorang supervisor merupakan atasan yang mempunyai otoritas untuk menilai bahkan menentukan baik-buruk, benar salah dari kinerja bawahannya. Sedang pandangan modern sekarang ini memaknai supervisi sebagai suatu proses pembimbingan, pengarahan, dan pembinaan kepada arah perbaikan kualitas kinerja yang lebih baik, melalui proses yang sistematis dan dialogis. Maka pola hubungan antara antara supervisor dengan yang disupervisi adalah hubungan mitra kerja, bukan hubungan atasan bawahan.
Memang dalam pembahasan sekarang ini masih ada yang memakai kata atasan dan bawahan akan tetapi ini hanya untuk memudahkan orang dalam menggambarkan pola hubungan dalam posisi masing-masing antara supervisor dengan yang disupervisi, bukan untuk pemaknaan secara substansial. Selanjutnya silahkan download Contoh Format Supervisi Akademik KTSP dan K-13 melalui link berikut :
Download Contoh Format Supervisi Akademik KTSP
Download Contoh Format Supervisi Akademik K-13
Related Posts :
NRG Guru Lulusan Sertifikasi Tahun 2015 MI, MTs dan MANRG Guru Lulusan Sertifikasi Tahun 2015 MI, MTs dan MA NRG Guru Lulusan Sertifikasi Tahun 2015 MI, MTs dan MA .... … Read More...
Format Supervisi Pendidikan Bidang Akademik KTSP dan K-13Format Supervisi Pendidikan Bidang Akademik KTSP dan K-13 Supervisi akademik merupakan upaya membantu guru-guru mengembangkan kemampuanny… Read More...
Pedoman PPDB RA, MI, MTs dan MA Tahun Pelajaran 2016/2017Pedoman PPDB RA, MI, MTs dan MA Tahun Pelajaran 2016/2017 .... ... Assalamu'alaikum,,, haloo sahabat imadrasah, sete… Read More...
Juknis Penyaluran Tunjangan Profesi Guru Tahun 2016Juknis Penyaluran Tunjangan Profesi Guru Tahun 2016 Juknis Penyaluran Tunjangan Profesi Guru Tahun 2016 .... ... … Read More...
Belajar FUNGSI IF (AND), IF (OR) Di Ms. ExcelBelajar FUNGSI IF (AND), IF (OR) Di Ms. Excel .... ... Assalamu'alikum,, Masih berhubungan dengan postingan sebelumnya, … Read More...
0 Response to "Format Supervisi Pendidikan Bidang Akademik KTSP dan K-13"
Posting Komentar